Kades Sungai Ringin Ingatkan Warga Waspadai Penipuan Investasi Berkedok Keuntungan Besar

Pojok Kalimantan
Jumat, 15 November 2024, 21.18.00 WIB Last Updated 2024-12-05T03:20:23Z

 

PoKal - Sekadau 

Pemerintah Desa (Pemdes) Sungai Ringin mengeluarkan peringatan untuk mencegah maraknya investasi bodong yang merugikan masyarakat. Dalam beberapa waktu terakhir, desa ini menjadi sorotan akibat meningkatnya kasus penipuan dengan modus menawarkan investasi menggiurkan yang meminta persyaratan seperti fotocopy KTP dan KK.


Kepala Desa Sungai Ringin, Abdul Hamid, mengungkapkan bahwa penipuan semacam ini sudah sering terjadi di desa mereka. Melihat hal tersebut, Pemdes Sungai Ringin mengeluarkan surat imbauan resmi Nomor: 140/092/Kesra-Sr/2001.2024, yang bertujuan mengingatkan masyarakat agar lebih berhati-hati.


"Imbauan ini kami keluarkan untuk mengedukasi masyarakat agar tetap waspada. Jika ada individu tidak dikenal yang meminta informasi pribadi seperti KTP dan KK tanpa adanya izin dari Kepala Desa dan Ketua RT, kami meminta masyarakat untuk tidak melayani," ungkap Abdul Hamid, yang akrab disapa Anjang Jonok, pada Jumat (15/11/2024).


Anjang Jonok juga mengingatkan agar warga melaporkan pihak yang mencurigakan kepada Pemdes, Bhabinkamtibmas Desa Sungai Ringin, atau instansi berwenang lainnya. Peringatan serupa juga ditekankan agar masyarakat tidak mudah tergiur dengan tawaran investasi yang menjanjikan keuntungan tidak masuk akal.


"Kami berharap masyarakat tetap selektif dan tidak terbawa iming-iming keuntungan besar yang bisa merugikan di kemudian hari. Pastikan untuk memverifikasi segala informasi sebelum menginvestasikan uang," pesan Anjang Jonok.


✍️ Delova

Komentar

Tampilkan

  • Kades Sungai Ringin Ingatkan Warga Waspadai Penipuan Investasi Berkedok Keuntungan Besar
  • 0

Terkini