Pojok Kalimantan- Sekadau, Open Turnamen Volly Ball Putra/Putri Bhayangkara Cup Tahun 2024 secara resmi dibuka oleh Kapolsek Belitang Hilir, Iptu Sudarsono, S.Sos yang berlangsung dilapangan Volly Polsek Belitang Hilir Desa Sungai Ayak 2, Kecamatan Belitang Hilir, Kabupaten Sekadau Kalbar Rabu, 3 Juli 2024.
Bripka M. Miraj selaku ketua panitia menyampaikan ucapan terimakasih kepada tamu undangan yang telah hadir dalam kegiatan Open Turnamen Volly Ball Putra/Putri Bhayangkara Cup Tahun 2024 tersebut. Katanya, terimakasih untuk kita semua yang hadir disini. Nah, dalam pertandingan Putra Putri ini ada peraturan yang wajib kita taati dan sportivitas itu kita utamakan. Kemudian Bripka M. Miraj juga singgung masalah dana. Katanya, untuk anggaran ada donatur juga dari para pengusaha dan dari masyarakat kita, jelasnya.
Masih ditempat yang sama Sekretaris Kecamatan, Wasiman sampaikan pesan kami sangat mengapresiasi kegiatan ini yaitu dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024. Harapan kami, semoga Kepolisian Belitang Hilir yang selama ini sudah dicintai masyarakat semoga semakin dicintai masyarakat, sebutnya.
Kemudian, Danramil Belitang Hilir, Kapten Inf. Indra juga sebut, Saya mengucapkan Selamat Ulang Tahun kepada Kepolisian yang Ke-78 Tahun 2024, semoga kedepannya ada atlit yang mewakili Kecamatan Belitang Hilir keajang yang lebih bergengsi, ucap Kapten Indra ringkas.
Kapolsek Belitang Hilir, Iptu Sudarsono, S.Sos dalam sambutannya mengatakan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini untuk meningkatkan sumber daya manusia di Belitang Hilir ini khususnya dibidang Bola Volly. Kami dari Kepolisian menyampaikan agar panitia secara tegas dalam memimpin pertadingan.
"Mari kita junjung tinggi Sportivitas dalam permainan, dengan ini saya nyatakan acara Turnamen ini saya buka", ucap Iptu Sudarsono secara resmi membuka open turnamen tersebut.
Kemudian, acara dilanjutkan dengan pertandingan Eksibisi antara Forkopimcam bersama para tokoh dan pimpinan Bank melawan panitia turnamen, dilanjutkan dengan open turnamen Putra dan Putri.
Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut ialah, PJ Kades Sepantak Tarmiji, Kades Sungai ayak 1 diwakili Sekdes, Kades Sungai ayak 2 diwakili Sekdes, para Tomas, Toga, Todat dan TBBR Kecamatan Belitang Hilir, Pimpinan Bank, Pimpinan CU, Pimpinan Perusahaan, Ketua BPD Sungai ayak Dua beserta Anggota BPD.
Delova Sekadau